rapat dinas Jarak Jauh MAN 17Jakarta

SHARE

Madrasah Aliyah Negeri 17 Jakarta adakan rapat dinas Jarak Jauh (PJJ) menggunakan aplikasi Zoom Clouds yang diikuti oleh Kepala madrasah, Kepala Tata usaha, Wakil, Wali kelas , Narasumber Pengajar dan Ketua DKM  (23/4).

Hal ini menindaklanjuti surat edaran Menteri Agama tentang Perpanjangan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang diperpanjang dari tanggal 27 s.d 13 Mei 2020 pada bulan Ramadhan 1441 H.

Kepala MAN 17 Jakarta Ahmad Saifullah menyampaikan bahwa tujuan diadakan Rapat Jarak Jauh ini untuk memantapkan Pembelajaran Jarak Jauh yang akan dilaksanakan selama di bulan Ramadhan, juga sosialisasi materi sesuai edaran tentang materi keagamaan yang akan ditayangkan secara langsung di Metro TV.

"Kegiatan ini harus berjalan dengan baik, carilah inovasi pembelajaran yang yang menyenangkan, tidak bosan dan bisa mengikutinya dengan senang, semoga dibulan Ramadhan covid -19 bisa segera berakhir," ujarnya dengan penuh harapan

Sedangkan Kepala TU Basuki Hakim, mengungkapkan bahwa dalam situasi covid-19 sangat dibutuhkan inovasi dari para pengajar.

"Carilah matode yang menarik sehingga kegiatan PJJ ini bisa berjalan dengan baik,” jelasnya.

Menurut Sri wahyuningsih wakil Bid kurikulum menyampaikan jadwal kegiatan PJJ diawali dengan tadarus Jarak Jauh dengan hataman al quran yang diikuti oleh civitas MAN 17 Jakarta dan Peserta didik  yang akan dibagi per Juz.

"Narasumber diharapkan membuat rekaman materi yang akan dikirim ke siswa dan siswa akan interaktif  langsung dengan narasumber,” ujarnya.

(Humas MAN 17 Jakarta)